.m_banner_hide{ display:none; } .m_banner_show{ display:block; }

Thursday, April 26, 2012

big match manchester city vs manchester united


BIGMATCH: DERBY MANCHESTER DI FA CUP

FA CUP : DERBY MATCH
ETIHAD STADIUM
08-01-2012 20:00
Derby panas duo Manchester di Piala FA 2011-2012



KONDISI TIM
Setelah kalah mengejutkan dari Sunderland, mental tuan rumah kembali naik seiring kemenangan telak atas Liverpool di laga berikutnya. Kini mereka akan berusaha kembali menegaskan dominasinya di Piala FA atas sang tetangga sebagaimana mereka melakukannya di jalan menuju tangga juara musim lalu.

Mario Balotelli masih berkutat dengan cedera engkel, sementara Gareth Barry harus menjalani sanksi akumulasi kartu. Toure bersaudara, Kolo dan Yayatampaknya tak akan bisa dimainkan pula karena harus berangkat membela Pantai Gading di Piala Afrika. City berharap pula jika Edin Dzeko yang mengalami masalah lutut dan Samir Nasri yang didera sakit bisa pulih pada waktunya.
Kondisi Setan Merah tengah berada di titik nadir setelah mereka mengecap dua kekalahan beruntun, lawan Blackburn di kandang serta tumbang di markas Newcastle. Performa United harus segera diperbaiki jika mereka tak ingin merasakan hat-trick kekalahan pertama dalam kurun 11 tahun, meski itu tak mudah dengan meladeni 'si tetangga yang berisik'

Chris Smalling dan Jonny Evans masih belum bisa turun bermain masing-masing karena sakit dan cedera, juga Nemanja Vidic dan Fabio, sementara gelandang Tom Cleverley masih dalam pemulihan cedera engkel. Anders Lindegaard kemungkinan besar akan mengawal gawang United menyusul penampilan buruk David de Gea lawan Blackburn, dan juga minimnya komunikasi yang berujung pada gol bunuh diri Phil Jones saat lawan Newcastle.

PERTEMUAN TERAKHIR
  • Piala FA Putaran Tiga
    08-01-2012
    Etihad Stadium
    Manchester City - Manchester United
    2-3

  • Liga Premier
    23-10-2011
    Old Trafford
    Manchester United - Manchester City
    1-6

  • Community Shields
    07-08-2011
    Etihad Stadium
    Manchester City - Manchester United
    2-3

  • Semifinal Piala FA
    17-04-2011
    Etihad Stadium
    Manchester City - Manchester United
    1-0

  • Liga Premier
    12-02-2011
    Old Trafford
    Manchester United - Manchester City
    2-1


PERTANDINGAN TERAKHIR
W
21/04
Wolverhampton - Manchester City
0-2
W
14/04
Norwich City - Manchester City
1-6
W
12/04
Manchester City - West Brom
4-0
L
08/04
Arsenal - Manchester City
1-0
D
31/03
Manchester City - Sunderland
3-3
D
21/04
Manchester United - Everton
4-4
W
15/04
Manchester United - Aston Villa
4-0
L
12/04
Wigan Athletic - Manchester United
1-0
W
08/04
Manchester United - QPR
2-0
W
31/03
Blackburn Rovers - Manchester United
0-2

PEMAIN KUNCI
Nama : David Silva
Usia : 26
Sejak diboyong dari Valencia, kreativitas Silva telah memberi warna pada pemainan City dan membuat The Citizens tampil menakutkan di lini depan berkat skill individu dan assist-nya yang brilian.
Nama : Wayne Rooney
Usia : 27
Meski belakangan tak bermain optimal, namun kontribusinya masih diharapkan oleh manajer Sir Alex Ferguson yang pernah menyatakan jika performa Rooney, terutama saat on fire, bakal sangat membantu Setan Merah.

PRAKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Formasi: 4-2-3-1
Pelatih: Roberto Mancini (Manchester City)
Formasi: 4-4-2
Pelatih: Alex Ferguson (Manchester United)

DATA DAN FAKTA
  • Derby Manchester pertama kali dihelat pada 12 November 1881. Saat itu West Gorton (yang akhirnya berubah nama menjadi Manchester City) takluk 0-3 dari Newton Heath (Manchester United).
  • Kemenangan terbesar Manchester City atas United terjadi pada 23 Oktober 2011 dengan skor telak 1-6 untuk kemenangan Manchester Blue yang bertindak sebagai tim tamu
  • Manchester City mencatat jumlah penonton terbanyak 84.569 (tahun 1934)
  • Dua legenda City, Joe Hayes dan Francis Lee, tercatat sebagai pemain yang paling sering mencetak gol dalam Derby Manchester, yakni dengan koleksi 10 gol.
  • Pada pertandingan kali ini (besok malam), Manchester City yang bertindak sebagai tuan rumah tak memberi jatah tiket atau 15% kapasitas stadion Etihad yang seharusnya menjadi milik tim tamu, Manchester United. Manchester Blue hanya menyediakan 5.500 tempat duduk saja dengan alasan faktor keamanan.

0 komentar:

Post a Comment

Resource