.m_banner_hide{ display:none; } .m_banner_show{ display:block; }

Thursday, May 31, 2012

Loew: Butuh 3-4 Pemain Untuk Mengawal Ronaldo

|0 komentar
Pelatih Timnas Jerman, Joachim Loew menegaskan jika dirinya tidak akan me-marking Cristiano Ronaldo pada laga penyisihan grup Euro 2012 mendatang.

Ronaldo yang menjadi top skor Real Madrid musim lalu ini diperkirakan akan menjadi ancaman terbesar dari Portugal di perhelatan akbar Eropa mendatang. Total sudah 60 gol dilesakkan oleh Ronaldo bersama Madrid di sepanjang musim 2011-12.

Loew mewaspadai benar akan kehebatan Ronaldo, tetapi menolak memberikan tugas khusus kepada pemainnya untuk menjaga Kapten Portugal ini.

"Jika saya menugaskan Philipp Lahm untuk me-marking Ronaldo? Maka saya akan memutuskan posisi dirinya bermain ketika akan tiba di Polandia," ucap Loew kepada reporter.

"Tidak ada gunanya menugaskan satu pemain untuk menjaga Ronaldo di sepanjang pertandingan. Kami akan membutuhkan 3 - 4 pemain untuk bisa menghentikannya. Saya tidak ingin pemain saya berhadapan satu lawan satu dengannya."

Jerman akan melawan Portugal di laga pembuka Euro 9 Juni mendatang sebelum bertemu dengan Belanda dan Denmark.

Quaresma: Ballon d'Or Lebih Layak Untuk Ronaldo

|0 komentar

Gelandang Portugal, Ricardo Quaresma merasa jika kompatriotnya,Cristiano Ronaldo bakal jadi pemenang yang paling pantas untuk trofi Ballon d'Or musim ini.

Penyerang flamboyan Real Madrid itu adalah salah satu favorit untuk penghargaan prestisius tersebut setelah memimpin Los Blancos mengunci gelar juara La Liga pertama mereka sejak 2008 dengan torehan 46 golnya.

Tak hanya itu, Ronaldo juga mencetak 14 gol di kompetisi resmi lainnya, sehingga Quaresma merasa CR7 - julukan Ronaldo, tak perlu tampil bersinar di Euro 2012 demi mendapatkan Ballon d'Or.

"Untuk apa yang sudah ia lakukan musim ini, saya pikir ia sudah layak mendapatkan Ballon d'Or," ujar winger Besiktas yang juga pernah membela Chelsea dan Inter Milan itu.

"Ia tak perlu tampil hebat di Euro demi memenangi penghargaan itu. Ronaldo adalah salah satu pemain terbaik dunia. Ia sudah membuktikannya selama bertahun-tahun, dan musim ini ia pun tampil luar biasa. Sebagai warga Portugal dan sahabatnya, saya harap ia menang."

Rooney Lega Dibawa Hodgson ke Euro 2012

|0 komentar

Wayne Rooney dipastikan tak akan tampil dalam dua laga pembuka Inggris di Euro 2012 akibat sanksi, sehingga ia merasa lega manajer Roy Hodgson masih mencantumkan namanya dalam skuad The Three Lions.

Penyerang Manchester United berusia 26 tahun itu bergabung dengan rekan setimnya di kamp latihan timnas jelang laga persahabatan lawan Belgia di Wembley akhir pekan ini, meski ia diyakini tak bakal tampil dalam laga tersebut.

Dan ia mengaku siap berlatih keras demi 'menebus dosanya' serta tampil bagus setelah sanksinya berakhir.

"Saya sudah beristirahat dan mungkin saya perlu itu," terangnya.

"Berada dalam skuad terasa hebat, tinggal beberapa pekan lagi sebelum saya bisa bermain jadi saya akan berusaha berlatih dengan baik demi bisa siap jika diperlukan."

"Anda tak tahu jika manajer baru akan menempatkan Anda dalam rencananya atau tidak, jadi sungguh menyenangkan mengetahui saya masuk dalam rencananya," tambah bekas penyerang Everton itu.

"Sungguh penting untuk melakukan latihan saya dengan benar. Saya punya banyak waktu untuk berpikir tentang absen di laga awal - itu mengecewakan namun sesuatu yang harus saya terima dan saya berharap rekan-rekan bisa mendapatkan hasil baik dari laga-laga pertama."

Van Marwijk Ingin Afellay Tiru Zidane di Madrid

|0 komentar
Pelatih Timnas Belanda, Bert van Marwijk percaya jika Ibrahim Afellay bisa memainkan peran sebagai penyerang sayap, sama seperti yang dilakoni Zinedine Zidanedi Real Madrid.

Gelandang berusia 26 tahun ini olehBarcelona kerap dimainkan di sektor sayap, meski dirinya lebih senang berada bermain di belakang striker. Dengan adanya Wesley Sneijder dan Rafael van der Vaart yang menempati posisi trequarista di skuad Oranje, maka Van Marwijk ingin menempatkan Afellay di posisi sayap. Namun Van Marwijk juga memberikan kesempatan kepada Afellay untuk bisa merangsek ke lini tengah jika ada kesempatan.

"Salah satu gelandang terbaik dunia, Zidane, selalu bermain di Real Madrid dengan menyerang dari sektor kiri," ucap Van Marwijk kepadaAlgemeend Dagblad.

"Saya paham jika dalam hati, mereka semua idealnya ingin bermain sebagai gelandang tengah, Van der Vaart, Sneijder dan juga Afellay. Jika Anda bermain di tengah, Anda seringkali harus membelakangi lawan. Afellay terbukti bisa dengan sempurna bisa memainkan peran itu di skuad Oranje.

"Tetapi posisi sayap jelas berbeda, dan Anda bisa bergerak di dua arah. Anda bisa masih ke dalam maupun bergerak keluar untuk melepaskan umpan. Afellay harus yakin jika dia bisa melakukan hal itu," pungkas Van Marwijk.

Belanda akan melakoni laga pembuka Euro dengan menghadapi Denmark pada tanggal 9 Juni sebelum melawan Jerman dan Portugal.

Buffon: Italia ke Euro Untuk Juara

|0 komentar

Gianlugi Buffon meyakinkan Italia dalam mood yang baik menuju Euro 2012, kendati kompetisi domestik mereka kembali diguncang skandal.

Portiere nomor satu La Nazionale tersebut yakin, Gli Azzurri akan mati-matian di atas lapangan demi mengangkat Piala Eropa di final tanggal 1 Juli mendatang.

"Semuanya berjalan dengan baik-baik saja, kami memasuki turnamen ini dengan sikap ingin menjuarainya," ujar Il Capitano Italia tersebut di Coverciano.

"Alasan kami di Euro adalah untuk juara. Saya tak asal bicara iklim dalam tim ini sangat baik. Kami semua bahagia dan siap bekerja keras menunaikan tugas kami,"

Italia akan memulai perjalanan di Euro 2012 dengan melawan Spanyol pada 10 Juni, kemudian Kroasia sebelum laga terakhir di Grup C meladeni Republik Irlandia.

"Saya pikir Kroasia yang berpotensi memberikan kejutan kecil di Grup ini. Mereka punya pemain top, dan saya khawatir Ivica Olic bisa menjebolku lagi seperti yang ia lakukan di Piala Dunia 2002," pungkas Buffon.

Wednesday, May 30, 2012

Reading, Calon Chelsea Baru

|0 komentar

Roman Abramovich kini harus berhati-hati setelah muncul pengusaha Rusia lainnya yang menguasai sebuah klub di Liga Premier.Anton Zingarevich telah mengambil alih kepemilikan dari Reading.

Banyak pihak yang merasa terkesima ketika Abramovich memberikan sejumlah dana besar demi meningkatkan kemampuan skuad Chelsea. Klub London tersebut mampu mendapatkan sejumlah pemain bintang hingga prestasi mereka juga meningkat. Terakhir mereka berhasil memenangkan gelar Liga Champions untuk pertama kalinya.

Kini Reading telah bersiap menjadi sebuah klub besar seiring pengambilalihan oleh Zingarevich. Reading yang akan kembali ke Liga Premier musim depan ini bisa memberikan ancaman tersendiri terhadap klub-klub lain di liga.

"Kami sekarang telah memasuki sebuah era baru," tulis pernyataan resmi di klub tersebut.

"Pengambilalihan 51% kepemilikan oleh Thames Sport Investment sekarang telah dilengkapi sesuai dengan yang dibutuhkan oleh Liga Premier."

"Empat direktur tambahan telah ditambahkan ke klub sepak bola Reading oleh Sir John Madejski. Mereka adalah Anton Zingarevich, Christopher Samuelson, Andrew Obolensky dan ketua eksekutif Nigel Howe. Ian Wood-Smith akan tetap memegang jabatannya sebagai seorang direktur."

Raul: Spanyol Akan Sulit Juara Euro

|0 komentar
 Spanyol telah menjadi salah satu tim yang paling disegani setelah mereka berhasil merebut Piala Dunia dan Piala Eropa. Meski begitu, Raul justru merasa bahwa negaranya tersebut akan kesulitan menjadi juara Piala Eropa tahun ini.

Banyak orang yang mengunggulkan Spanyol menjadi juara Eropa berdasarkan kemampuan yang telah mereka tampilkan selama beberapa tahun terakhir. Mantan penyerang Real Madrid tersebut justru memiliki alasan tersendiri kenapa Spanyol tidak seharusnya berada di posisi tersebut.

"Ini akan sulit bagi Spanyol," ujar penyerang yang akan bermain bagi Al-Sadd musim depan.

"Di dalam sejarah, tak ada satupun klub yang berhasil memenangkan Piala Eropa, Piala Dunia lalu kembali memenangkan Piala Eropa."

"Saya ingin melihat Spanyol mencetak sejarah namun mereka tahu bahwa mereka akan menghadapi tantangan di sebuah kompetisi besar terutama dari JermanBelanda dan Prancis."

'Walaupun Tidak On Fire, Kaka Masih Hebat'

|0 komentar

Direktur sepakbola Paris Saint-Germain Leonardo kembali menguatkan keinginannya untuk membawa Kaka ke Paris. Leonardo memuji Kaka sebagai pemain yang hebat meskipun jika tidak sedang berada di performa puncak.

"Tanpa ragu saya bisa katakan bahwa Kaka adalah pemain hebat dengan segudang potensi. Namun dia mengalami serangkaian cedera serius dan juga berada di tim yang tingkat kompetisi antar pemainnya sangat tinggi, Real Madrid."

"Di Madrid, segalanya berjalan sangat cepat. Namun Kaka belum kehilangan semangatnya untuk bermain sepakbola dengan baik."

Leonardo masih sedikit malu-malu mengungkapkan ketertarikan PSG terhadap Kaka. "Kami belum membuat tawaran resmi untuk Kaka. Saat ini kami masih fokus untuk mendapatkan pemain-pemain lain."

"Saya sangat dekat dengan Kaka sejak dia memulai karirnya. Saya masih percaya bahwa walaupun saat ini tidak menunjukkan 100 persen kemampuannya, Kaka masih seorang pemain yang hebat."

"Barca Guardiola Dikenang 20 Tahun ke Depan"

|0 komentar

Josep Guardiola akhirnya telah meninggalkan Barcelona. Salah seorang legenda Italia, Arrigo Sacchi sangat menyayangkan keputusan tersebut.

Sacchi termasuk satu dari sekian orang yang turut merasakan hal serupa. Banyak yang kecewa ketika pelatih tersukses Barca tersebut akhirnya memutuskan untuk mundur dari tim Catalan tersebut.

"Sangat disayangkan sekali bagi semua yang suka permainan sepak bola yang indah bahwa dia akan meninggalkan Barca," ujar Sacchi.

"Dia membuat sepak bola berkembang dan berada di puncak. Saya ingin memberi selamat atas 14 gelar yang didapatkannya selama 4 tahun."

"Saya rasa semua orang akan mengingat Barca selama 20 tahun ke depan karena mereka memberikan revolusi terhadap sepak bola."

Sacchi juga turut membandingkan Guardiola dengan Jose Mourinho. Ia menilai mereka sebagai dua pribadi yang berbeda.

"Mourinho adalah seseorang yang langka," imbuh mantan pelatih AC Milan tersebut.

"Saya rasa Pep dan Mourinho adalah dua pribadi dan pelatih yang berbeda."

"Anda harus mempelajari Mourinho secara keseluruhan. Timnya memainkan sepak bola dengan bagus."

"Sulit untuk mendapatkan dua orang yang ahli dalam waktu yang sama."

Ronaldo: Portugal Pasti Lolos Grup Maut

|0 komentar
Portugal akan menjalani tugas berat di fase grup Euro 2012. Cristiano Ronaldo sendiri tak merasa gentar menghadapi lawan-lawan kuat yang akan mereka hadapi.

Portugal berada di grup maut Euro bersamaJerman, Belanda dan Denmark. Ronaldo sendiri telah menyadari bertanya perjuangan yang akan mereka jalani. Ia yakin Portugal mampu mengatasi grup tersebut.

"Kami tahu kami berada di grup maut bersama Jerman, Belanda dan tim yang telah mengalahkan kami di fase kualifikasi yaitu Denmark," ujar bintang Real Madrid tersebut.

"Kami akan menghadapi pertandingan-pertandingan yang sangat berat namun saya yakin kami akan melewati fase grup."

"Saya tahu kami bukan favorit bahkan lebih bagus."

Portugal sendiri akan menghadapi Jerman pada pertandingan perdananya sebelum kemudian menghadapi Denmark lalu Belanda.

Resource